BERKUMPUL KEMBALI BERSAMA KELUARGA

Berkumpul Kembali Bersama Keluarga - www.wakafalhudabogor.com

BERKUMPUL KEMBALI BERSAMA KELUARGA

Sa’id bin Jubair mengatakan bahwa sesungguhnya seorang mukmin apabila masuk surga, maka ia menanyakan kedua orang tuanya dan saudara-saudaranya, di manakah mereka berada.

Maka dikatakan kepadanya, bahwa sesungguhnya mereka tidak setingkat denganmu dalam amalannya.

Ia pun berkata, “Sesungguhnya aku beramal untuk diriku dan untuk mereka.” Maka kemudian mereka digabungkan dengannya dalam tingkatan yang sama.

وَالَّذِينَ آمَنُوا وَاتَّبَعَتْهُمْ ذُرِّيَّتُهُمْ بِإِيمَانٍ أَلْحَقْنَا بِهِمْ ذُرِّيَّتَهُمْ وَمَا أَلَتْنَاهُمْ مِنْ عَمَلِهِمْ مِنْ شَيْءٍ

Dan orang-orang yang beriman, dan anak cucu keturunan yang mengikuti mereka dalam keimanan, Kami hubungkan anak cucu mereka dengan mereka, dan Kami tidak mengurangi sedikit pun pahala amal mereka. (QS. At-Thur: 21).

Semoga Allah jadikan kita dan anak keturunan kita orang-orang yang beriman dan istiqomah menjaga keimanan, agar kelak Allah kumpulkan kita semua ke dalam JannahNya… Aamiin… 🤲😊

♻️ Free Share

👉 Tafadhal

_____________________________________________________

Yuk dukung & ikuti kami di :

IG : @wakafalhudabogor

FB : fb.me/wakafalhudabogor

Kategori